Rabu, 02 Maret 2011

God Message Today

7 SUARA TUHAN
Maz 29:1-9

Kita mengenal 7 Perkataan Yesus di Kayu salib, ternyata Daud juga melukiskan Suara Tuhan yang sangat dasyat....mari kita membuka Alkitab kita dalam Maz 29:1-9, mari kita renungkan bersama 7 suara Tuhan yang Daud ungkapkan:

1. Suara Tuhan di atas air, (ayat 3).
Sebagai ungkapan bahwa Allah berkuasa atas air sebagai ciptaanNya. Allah yang mulia mengguntur atas air yang besar (Lautan)

2. Suara Tuhan penuh kekuatan (ayat 4a)
Suara Tuhan penuh dengan kekuatan menyatakan kuasa firmanNya, sekali Allah berfirman, maka firman itu penuh kekuatan.

3. Suara Tuhan penuh semarak (ayat 4b)
Suara Tuhan penuh semarak sebagai tanda bahwa Tuhan sebagai sumber sukacita bagi kita. Daud hanya mendapatkan sukacita daripada Tuhan.

4. Suara Tuhan mematahkan pohon aras (ayat 5a)
Pohon aras adalah pohon yang cukup keras dan paling kuat, Bait Allah memakai bahan kayu pohon aras. Suara Tuhan mematahkan pohon aras berarti...hal sekuat apapun dapat Tuhan patahkan, bahkan Tuhan dapat menumbangkannya.

5. Suara Tuhan menyemburkan nyala Api (ayat 7)
Nyala api melambangkan kemurkaan Allah dalam Perjanjian Lama, artinya bahwa Tuhan dapat murka kepada kita. Suara Tuhan murka kepada umat yang tidak mau taat kepadaNya.

6. Suara Tuhan membuat padang gurun gemetar (ayat 8)
Padang gurun tidak ada kehidupan, tetapi dengan suara Tuhan, padang gurun dapat menghidupi bangsa Israel, memelihara mereka. Pada gurun dapat mengeluarkan air jika suara Tuhan terdengar.

7. Suara Tuhan membuat beranak rusa betina yang mengandung, (ayat 9)
Rusa selalu merindukan air, bahkan tanpa air seekor rusa yang mengandung, akan susah untuk melahirkan. Tetapi tanpa air sekalipun jika Tuhan berkendak maka rusa itupun dapat melahirkan. Tanpa satupun yang menolong kita, jika suara Tuhan berkendak atas kita, maka kita akan mengalami pertolonganNya.


Suara Tuhan saat ini memanggil saudara....untuk menjadi umatnya yang terus mendengar suaranya dan taat akan Suara Tuhan melalui kebenaran firmanNya.

Semoga renungan ini bermanafaat bagi kita Amin,. GOD BLESS YOU

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Powered by Blogger