Rabu, 20 April 2011

I Tim 2:8 “Oleh karena itu aku ingin supaya di mana-mana orang laki-laki berdoa dengan menadahkan tangan yang suci, tanpa marah, dan tanpa perselisihan.”

Sebuah kenyataan hampir setiap gereja atau persekutuan, orang-orang yang berdoa adalah kebanyakan kaum perempuan. Padahal Menuliskan surat kepada Timotius agar di mana2 orang laki-laki supaya berdoa.

Saya berdoa jika anda seorang laki2, setelah baca renungan ini, anda ikut ambil bagian dalam pelayanan doa, di mana Tuhan menempatkan Anda.

Bagaimana sikap laki-laki seharusnya berdoa?

1. Dengan menadahkan tangan yang suci
Jika kita laki2 berdoa baiklah jika kita menadahkan tangan kepada Tuhan tangan kita harus suci, jika tangan kita tidak suci baiklah kita minta pengampunan agar tangan kita disucikan. Tangan kita sering berbuat najis dan tidak menyenangkan hati Tuhan. Tangan yang masih serin g mencuri, memukul, main judi, dan tangan yang sering melakukan kejahatan adalah tangan yang kotor dan tidak berkenan kepada Tuhan. Alkitab berkata jika tanganmu menyesatkan penggalah, karena lebih baik masuk ke dalam Kerajaan Allah dengan tanpa tangan (tangan kudung).

2. Tanpa marah
Jika engkau berdoa jangan biarkan amarahmu menguasaimu, jadilah tenang dan kuasailah diri kita agar kita dapat berdoa. Jika kita emosi maka kita tidak dapat berdoa. Sekalipun kita berdoa, maka doa kita akan sia2. Marah boleh, tetapi jika anda marah janganlah sampai matahari tenggelam (tradisi Israel) jika matahari tenggelam, maka sudah berganti hari, itu artinya jika kita marah janganlah sampai berganti hari. Hari-hari yang kita lalui harus bersama Yesus bukan bersama amarah.

3. Tanpa Perselisihan
Amarah seringkali membuat perselisihan. Jiks kita berdoa namun banyak perselisihan maka doa kita tidak berkenan kepada Bapa. Tuhan Yesus berkata jika engkau memberi persembahan, namun jika engkau masih berselisih dengan saudaramu, sebelum engkau memberikan persembahan, engkau harus pergi berdamai dulu dengan saudaramu, lalu memberi persembahan. Apalagi dalam hal doa, jangan sampai ada perselisihan, dendam satu dengan yang lain. Hidup damai satu dengan yang lain adalah pintu masuk kita untuk ke hadirat Tuhan.

DI MANAPUN ORANG LAKI-LAKI BAIKLAH AMBIL BAGIAN DALAM PELAYANAN DOA

Semoga bermanfaat bagi kita semua. Amin

1 komentar:

 
Powered by Blogger